ALLPACK 2023 : SPUNBOND UNTUK BERBAGAI MACAM INDUSTRI

ALLPACK 2023 : SPUNBOND UNTUK BERBAGAI MACAM INDUSTRI

PT Care Spunbond dengan bangga mengumumkan telah berpartisipasi dalam pameran ALLPACK 2023. Dalam pameran ini, kami selaku manufaktur Spunbond memamerkan produk spunbond (non woven) berkualitas tinggi. Produk-produk kami mempertegas komitmen kami untuk menghadirkan solusi kemasan yang ramah lingkungan dan inovatif. Para pengunjung kami, yang meliputi profesional, pelanggan, dan mitra bisnis, sangat tertarik dengan produk kami dan potensi penggunaannya dalam berbagai aplikasi dan berbagai macam industri.

Selama acara empat hari, kami menjelaskan bagaimana produk kami dapat memenuhi kebutuhan mereka dan memberikan solusi yang tepat dalam berbagai aplikasi. Diskusi dan pertemuan dengan pelanggan potensial membantu kami membangun hubungan yang lebih kuat dan memahami kebutuhan pasar saat ini.

PT Care Spunbond mengucapkan banyak terima kasih atas semua partisipasi termasuk para pengunjung yang menyempatkan untuk hadir sehingga acara pameran yang diselenggarakan dapat sukses.

error: Content is protected !!